Selasa, 14 April 2015

Sehat Alami - Berbagai Fakta Kesehatan Dari Buah Pisang


Sehat Alami - 
Buah pisang yang sangat umum dan sangat mudah di temui di daerah tropis seperti Indonesia ini ternyata memiliki banyak khasiat bagi tubuh. Pisang yang bernama latin Musa paradisiaca ini terdiri dari 5 macam jenis yang sering di jumpai di Indonesia.

Di antaranya adalah pisang kepok, pisang emas, pisang ambon, dan pisang raja. Pohon pisangnya sendiri yang sangat unik karena bisa di katakan beda dengan pohon-pohon lainnya dari bentuk fisiknya. Tektur kulit dari pohon pisang yang sangat lunak dan terdapat banyak cairan yang bukan berarti itu getah dari pohon tersebut. Selain itu untuk pisang raja dan pisang ambon juga sering di olah menjadi bahan makanan yang di goreng tentunya sangat lezat jika di nikmati.

Tentu saja kita ingin mengetahui bagaimana khasiat atau manfaat dari mengkomsumsi pisang setiap hari untuk kesehatan tubuh. Berikut ini adalah uraian dari kegunaan buah pisang yang sangat berguna bagi tubuh di antaranya :

* Buah pisang sangat akrab dengan seseorang yang sedang menjalani program diet untuk menurunkan berat badan.

* Dapat melancarkan pencernaan bagi yang merasa sulit dalam buang air besar.

* Pisang bisa menurunkan resiko terkena penyakit serangan jantung, kanker, darah tinggi dan kolestrol.

* Bagi penderita depresi tinggi pisang bisa menjadi obat untuk menurunkan tingkat depresi tinggi.

* Untuk olahragawan pisang menjadi salah satu asupan untuk menambah energi karena sumber energi dari pisang sangat membantu aktifitas yang di lakukan.

* Makan pisang bagi wanita yang sedang menstruasi atau haid ternyata bisa mengurangi rasa nyeri pada bagian kewanitaannya.

* Kandungan zat asam folat pada pisang sangat baik untuk ibu yang sedang mengandung karena dapat membantu kadar gula darah dan juga bisa mengurangi rasa sakit pada pagi hari.

* Vitamin A pada pisang juga bisa menghaluskan kulit pada wajah maupun tubuh jadi sangat cocok untuk di jadikan bahan masker pada kulit.


Dengan berbagai ulasan di atas maka sekarang kita sudah mengerti beberapa manfaat dari pisang untuk kesehatan. Jadi mulai sekarang jangan ragu lagi untuk mulai memakan pisang dan beralih pada hidup yang lebih sehat. Terima kasih sudah berkunjung jangan lupa like and share ya..

Salam Sehat Vemale.


0 komentar:

Posting Komentar